Radiator adalah salah satu komponen yang terkesan remeh dalam mobil Anda. Padahal, pendinginan mesin sangatlah berpengaruh pada performa mobil secara keseluruhan. Tidak hanya memberi pengaruh pada tenaga mesin, kondisi suhu mesin mobil yang terjaga juga bisa memberi pengaruh pada performa pendingin ruangan di mobil Anda.

Untuk memastikan komponen mesin mobil Anda tidak terlalu panas alias overheating, sebaiknya Anda perhatikan pula cairan pendingin yang Anda gunakan. Ada beberapa kriteria yang harus Anda pastikan dimiliki oleh cairan pendingin yang mengalir di radiator mobil Anda. Jangan hanya mengandalkan air keran untuk menjadi cairan pendingin pada radiator mobil Anda. Kami bisa sarankan salah satu cairan pendingin radiator yang sudah diformulasikan khusus dan difabrikasi dari Amerika Serikat, yaitu salah satu coolant dari Prestone.

Anda sering main campur cairan radiator kendaraan Anda, baik mobil maupun motor dengan air? Sebaiknya teliti dulu deh mulai sekarang, sebab ada coolant pendingin radiator yang tidak dianjurkan untuk dicampur dengan air. Sebenarnya, memang ada dua jenis coolant, yaitu yang jenis concentrated ‘konsentrat’ dan ready to use. Jenis coolant konsentrat boleh dicampur air karena umumnya cairannya lebih kental, sangat dianjurkan untuk dicampur dengan air.

Salah satu produk keluaran Prestone yang jenisnya konsentrat adalah Radiator Super Coolant yang kemasannya berwarna kuning. Cairan pendingin radiator konsentrat yang satu ini sangat ideal untuk mobil yang aktif, mobil pribadi, atau keluarga. Teknologi otomotif masa kini semakin canggih. Mesin mobil yang kompak dan kecil akan makin bertenaga dengan coolant yang tepat. Prestone Radiator Super Coolant dengan formula “Dual Action” sangat tepat untuk:

  • Mencegah panas yang berlebihan (overheating) dan  pembuihan.
  • Mencegah karat dan korosi.
  • Melindungi semua metal pada mesin termasuk alumunium.

Prestone Radiator Super Coolant sangat cocok untuk menunjang kelancaran tugas serta mobilitas normal dan rutin sehari-hari. Dengan menggunakan cairan pendingin radiator dari Prestone satu ini suhu mesin mobil akan senantiasa terkendali sehingga tetap nyaman saat dikendarai. Banyak yang sudah membuktikan penggunaan Prestone Radiator Super Coolant bisa membuat AC mobil lebih sejuk, terlebih di tengah kemacetan Jakarta yang bersuhu tropis.

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *